REFLEKSI “ 38 Th KOSPIN JASA “
Dengan motto “ SEHARI SEHELAI BENANG SETAHUN SELEMBAR KAIN”
Dengan menyisihkan sebagian kecil dari uang belanja anda atau uang jajan untuk ditabung, dalam waktu tertentu anda akan bias memanfaatkan uang tabungan anda untuk keperluan yang lebih besar.
Ungkapan diatas menjadi sebuah kalimat pembuka dari sambutan ketua umum Kospin Jasa dalam kegiatan acara “ Refleksi 38Th KOSPIN JASA “ Di Kabupaten Pekalongan yang telah membuka kantor cabang di Kecamatan Weleri Kabupaten Kendal.
Tergambar jelas bahwa perkembangan dari Kospin Jasa yang sangat luar biasa, dari modal awal adalah sekitar 4 juta sampai detik ini asset dari keselurahan hamper mencapai 2,4 Trilyun.Luar Biasa satu kata yang patut kita acungkan kepada jajaran pengurus serta anggota Kospin Jasa.Dari satu koperasi disebuah kota kabupaten sekarang menjelma menjadi sebuah Koperasi yang hampir memiliki lebih dari 18 Kantor Cabang yang tersebar di pulau Jawa – Bali,dan di tahun ini akan segera membuka kantor Cabang diluar jawa yang telah dimulai di Propinsi Lampung.
Dalam kesempatan dialog interaktif antara ketua umum, pengurus dengan anggota serta calan anggota tergambar jelas bahwa begitu pedulinya pengurus Kospin Jasa dalam melayani kebutuhan dari para anggota ataupun calon anggotanya.Ada salah satu pengunjung dan juga anggota Kospin Jasa menanyakan mengapa di Kecamatan Kaliwungu Kab Kendal yang notabennya Kota Santri karena mayoritas di Kecamatan Kaliwungu terdapat banyak Pondok Pesantren beserta para Kyai dan santrinya Kospin Jasa tidak Mendirikan Kospin Jasa Syariah.
Ternyata jawaban dari ketua Umum diluar dugaan dari para hadirin,”Sekarang juga kalau ada tanah di Kecamatan Kaliwungu tahun ini juga akan kita beli dan kita bangun kantor Kospin Jasa Syariah di Kecamatan Kaliwungu Kabupaten Kendal.
Tak terasa dialog interaktif yang dipandu langsung oleh Ketua Umum Kospin Jasa telah sampai jam 12.00 WIB , harapan dari ketua Umum bahwa kegiatan ini di tahun depan akan memakai ruangan yang lebih besar lagi dan Insya Allah akan di tempatkan di Pendopo Kabupaten Kendal.
Demikian sekelumit cerita penulis dalam mengikuti kegiatan Refleksi 38Th Kospin Jasa di Rumah makan Aldila Kendal.semoga bermanfaat bagi kita semua.
0 comments:
Post a Comment